Berat Tinggalkan Merangin, Wo Haris Curahkan di Sosial Media

Pariwarajambi.com, Merangin- Tujuh tahun lebih memimpin Merangin tentu bukan waktu yang singkat bagi Al Haris. Mungkin itu juga yang membuat Wo Haris (Sapaan akrabnya) berat meninggalkan Merangin.

Hal ini juga diakui Wo Haris, ia menitikkan air mata saat pertama kali menginjakkan kakinya di bumi tali undang tambang teliti pasca dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Gubernur Jambi.

“Mulai masuk kota Bangko mulai air mata saya turun, begitu juga saat masuk rumah (Rumah Dinas Bupati Merangin). Saya tidak pergi, saya pantau Merangin dari Jambi,” kata Al Haris saat acara serah terima jabatan Bupati Merangin, Sabtu (10/07/2021) malam penuh haru.

Kini Wo Haris harus mengemban amanah memimpin masyarakat Jambi, ia harus melangkahkan kaki meninggalkan Merangin untuk membangun bumi sepucuk Jambi sembilan lurah.

Minggu (11/07/2021) malam, Wo Haris bertolak menuju kota Jambi. Sebelum berangkat Wo Haris juga pamit dengan pegawai rumah dinas bupati yang sudah bertahun-tahun bersamanya.

“Tadi sebelum berangkat ke Jambi, Bapak pamit dengan kami tadi sedih nian bapak nyanyi lagu “kalau sudah tiada baru terasa”. Wo Haris juga sedih,’ kata pegawai rumah dinas Bupati Merangin.

Curahan hati Wo Haris ini juga ia ungkapkan sosial media Instagram pribadinya @alharismrg23. “Andai air mata ini menjadi tinta pasti kutuliskan betapa berat hati ini meninggalkan orang2 yg telah berjasa dalam hidup kami,” tulis Wo Haris dengan caption lambaian terakhir kuberikan.

Tulisan Wo Haris di IG pribadinya ini mendapat respon dari wargan net yang mengikuti akunnya. Warga net mendoakan Wo Haris sukses mengemban amanah memimpin Jambi.(*)

Penulis : Redaksi – Editor : Riky Serampas

Komentar