Pariwarajambi.com – Hasan Mabruri kembali terpilih menjadi Ketua Perkumpulan Keluarga Merangin (PKM) Jambi periode 2025-2029 pada Musyawarah Anggota (Musra) ke-XII PKM Jambi, Sabtu (8/2/2025).
Hasan Mabruri mengatakan bahwa, PKM adalah organisasi hebat, di sini kita menemukan banyak dinamika persoalan yang dihadapi warga Merangin khususnya di Kota Jambi dan sekitar.
“Ke depan saya akan mencoba menyusun tim pengurus yang lebih solid, sehingga organisasi ini bisa memberi manfaat untuk anggota,” kata pria yang akrab disapa Bohok itu.
“Atas kepercayaan ini, saya mengucapkan terima kasih. Mohon doa semoga amanah ini menjadi maslahat,” tambahnya.
Dalam Musra ke XII PKM Jambi, sebenarnya Hasan Mabruri tidak mencalonkan diri, namun forum musyawarah tetap sepakat menunjuknya sebagai ketua.
Hal ini juga mencatatkan sejarah baru PKM Jambi setelah 12 kali melaksanakan Musra, di mana Hasan Mabruri menjadi ketua pertama PKM yang menjabat dua periode.(*)