Mantan Kapolda Jambi Irjen Muchlis AS Tutup Usia, Gubernur Al Haris Sampai Duka Mendalam

Pariwarajambi.com – Mantan Kapolda Jambi, Irjen Pol (Purn) Drs Muchlis AS, MH tutup usia.  Salah satu putra terbaik Jambi itu meninggalkan dunia di Rumah Sakit Bhayangkara, Kota Jambi, Rabu (10/4/2024).

Putra terbaik Jambi kelahiran Desa Terusan, Kecamatan Maro Sebo Ilir, Kabupaten Batanghari, Jambi, 5 Mei 1962 itu meninggal dunia, pada pukul 23.42 WIB.

Gubernur Jambi, Al Haris menyampaikan duka yang mendalam atas kepulangan mantan Kapolda Jambi Drs Muchlis AS. Sebagai bentuk penghormatan, Al Haris mengatakan Irjen (Purn) Muchlis akan dimakamkan di taman makam pahlawan Jambi.

“Sesuai dengan pesan beliau yang disampaikan oleh putra beliau kepada saya, almarhum akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Thehok, Jambi. Kami telah berkoordinasi dengan Kapolda Jambi mengenai hal ini,” ujar Al Haris.

“Ini merupakan bentuk penghormatan kita semua terhadap jasa-jasa beliau. Semoga dengan pemakaman di Taman Makam Pahlawan ini, kita semua dapat mengingat kembali pengorbanan dan dedikasi almarhum terhadap bangsa dan negara,”

Gubernur Al Haris juga mengajak masyarakat Jambi mendoakan Almarhum amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan.

“Semoga memperoleh tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan diampuni segala dosa-dosanya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran,” kata Al Haris.

Gubernur Jambi Al Haris bersama Istri Hesnidar Haris juga sudah hadir langsung ke rumah duka di kawasan Kompleks DPRD Provinsi Jambi, Telanaipura, Kota Jambi, subuh tadi.

Almarhum H Muchlis AS memiliki karir yang gemilang dalam institusi Kepolisian Republik Indonesia. Beliau menjabat sebagai Kapolda Jambi dari 5 Januari 2018 hingga 3 Februari 2020, sebelum berpindah ke Mabes Polri dengan jabatan Analisis Kebijakan Utama di Baharkam Polri. Selain itu, beliau juga sempat menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah Jambi dari 18 April 2017 hingga 7 Mei 2017.(*/rky)

Komentar