Pj Bupati Aspan Ajak Seluruh Masyarakat Tebo Gunakan Hak Pilih di Pemilu 2024

Pariwarajambi.com – Pemilu serentah 2024 tinggal 1 hari lagi. Penjabat (Pj) Bupati Tebo, H. Aspan mengajak seluruh masyarakat Tebo untuk menggunakan hak pilihnya. Datang ke TPS dan menentukan siapa pemimpin Indonesia dan Perwakilan Rakyat pilihan masing-masing.

Pada Pemilu Serentak 2024, Penjabat (Pj) Bupati Tebo, H. Aspan memastikan dirinya akan menggunakan hak pilih di Kecamatan Tebo Tengah.

Pj. Bupati Aspan sendiri telah memastikan dirinya terdaftar dalam DPT. Aspan terdaftar di TPS 16 Perumnas Griya Tebo Indah Kelurahan Tebing Tinggi Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo. Aspan dijadwalkan akan menggunakan hak pilihnya pada pukul 08:00 WIB.

“TPS saya berada di depan rumah dinas. Insyaallah jam 8 saya sudah disana dan setelah itu akan melakukan pemantauan,” kata Aspan, Selasa (13/2/2024).

Pada kesempatan itu, dia juga mengajak seluruh masyarakat yang punya hak memilih untuk menggunakan hak pilih di TPS masing-masing.

Menurut Aspan, pemilu ini merupakan kesempatan setiap warga negara untuk menentukan pemimpin untuk kebaikan negara.

Dia juga berpesan agar masyarakat menjaga kerukunan meskipun berbeda pilihan.

Perbedaan pilihan menurutnya merupakan hal yang biasa.

“Yang jelas tujuan kita sama mencari yang terbaik untuk pemimpin bangsa ini,” ujarnya.(*)

Komentar